COMFEST KPI 2016




(Semarang, 10 November 2016) Comfest merupakan akronim dari communication festival. Comfest diselenggarakan oleh Himpunan Mahasiswa Jurusan Komunikasi dan Penyiaran Islam (HMJ KPI) UIN Walisongo Semarang periode 2016-2017. Acara ini diselenggarakan dalam rangka paripurna periode kepengurusan dari saudara Khoerul Anwar (ketua HMJ KPI 2016-2017).  
Acara ini ditujukan untuk semua mahasiswa KPI UIN Walisongo khususnya, mahasiswa UIN Walisongo, mahasiswa di seluruh Universitas di Jawa Tengah, SMA/SMK sederajat se-Jawa Tengah, dan masyarakat umumnya. HMJ KPI berharap peserta yang mengikuti rangkaian acara comfest nantinya mendapat banyak manfaat untuk dirinya sendiri dan dapat diamalkan ke lingkungannya.
Comfest adalah program kerja unggulan dari HMJ KPI periode 2016-2017. Dan merupakan program kerja paling besar pertama dari kepengurusan HMJ sebelumnya. Comfest perdana  ini bertema “Communication for Better Future”. Tema tersebut dipilih karena dari pengurus HMJ KPI mempunyai harapan agar komunikasi bisa dijadikan sebagai penjembatan perbaikan hubungan satu orang dengan lainnya. Dengan komunikasi yang baik, maka akan terjalin hubungan yang baik juga. Jika sudah terjalin hubungan yang baik, maka lingkungan kerja akan terasa nyaman. Jika lingkungan kerja terasa nyaman, maka pengurus akan lebih semangat dalam menjalankan program kerjanya. Implikasinya pada lingkungan di masa depan akan lebih baik karena komunikasi terjalin dengan baik.
Dari acara paripurna tersebut, ada banyak rangkaian kegiatan yang disuguhkan. Berikut jadwal dari rangkaian kegiatan comfest:
1.  Selasa, 29 November 2016 : Seminar nasional “Dakwah Melalui Sosmed” yang diisi oleh Irhas Badruzzaman dan Bapak Dr. H. Najahan Musyafak, M.A. bertempat di Audit 1 Lt.1 Kampus pada pagi hari
2.   Setelah seminar dilanjut pembukaan pameran fotografi nasional dari komunitas fotografi Semarang
3.  Siang harinya dilanjut dengan Workshop Fotografi dengan tema “Human Interest” diisi oleh Arbain Rambey
4.   Pada hari ke dua (Rabu, 30 November 2016) Bedah Film Indie dan Sarasehan Radio bersama Ibu Shinta Ardhan.
5.  Siang harinya ada Workshop Film Maker oleh Bapak Agus Maladi dengan tema “Menjadi Film Maker Professional”
6.  Hari ketiga (Kamis, 1 Desember 2016) ada bedah buku “Kang Bejo 2” oleh K. H. Abdullah Sa’ad dari Solo.
7. Jum’at, 02 Desember 2016, sebagai penutup Comfest, HMJ KPI menghadirkan Rastafaria, UKM musik, dan fanni primadona. Dan Guest Star Stand Up Comedy dari Arafah Arianti Suca 2 di GSG UIN Walisongo pukul 19.00-selesai.

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama

Formulir Kontak

Do you have any doubts? chat with us on WhatsApp
Hello, How can I help you? ...
Click me to start the chat...